Festival Jaranan Jawa Kreasi 2024 Meriahkan HUT RI ke-79 di Kecamatan Kepung

Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, Karang Taruna Kecamatan Kepung bersama Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Kediri sukses menggelar Festival Jaranan Jawa Kreasi di halaman Kantor Kecamatan Kepung. Acara ini menarik perhatian ribuan warga dan penikmat seni, serta turut melibatkan pelaku UMKM setempat, Rabu (04/09/2024).

Festival Jaranan Jawa Kreasi ini menghadirkan 12 kelompok Jaranan dari Kecamatan Kepung yang berhasil lolos seleksi. Setiap kelompok menampilkan kreasi seni jaranan yang memukau, sekaligus mempertontonkan kearifan budaya lokal yang menjadi kebanggaan masyarakat. Acara ini juga dihadiri oleh Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kediri, Adi Suwigyo, Forkopimcam Kepung, serta komunitas kesenian Jaranan yang ada di Kecamatan Kepung.

Jaranan 2

Dalam sambutannya, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kediri, Adi Suwigyo, mengungkapkan bahwa kesenian jaranan menjadi salah satu seni yang sangat digemari oleh masyarakat Kediri. "Dari 1.900 organisasi seni yang terdaftar di Disparbud Kabupaten Kediri, 800 di antaranya merupakan organisasi seni jaranan. Festival ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas kesenian jaranan di Kabupaten Kediri, dan semoga bisa dikenal secara nasional, bahkan internasional," ungkap Adi Suwigyo.

Festival ini juga memberi kesempatan kepada pelaku UMKM dari 10 desa di Kecamatan Kepung untuk mempromosikan produk mereka. Setiap desa diharuskan mengirimkan perwakilan UMKM, yang turut berjualan sepanjang acara. "Selain untuk memajukan seni jaranan, festival ini juga menjadi wadah bagi UMKM untuk berkembang, meningkatkan pendapatan, dan memperkenalkan produk lokal kepada masyarakat," tambah Adi Suwigyo.

Festival ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat, yang turut meramaikan acara. Dalam kesempatan tersebut, Adi Suwigyo juga menyampaikan salam dari Bupati Kediri, Mas Dhito, yang mendukung penuh kemajuan seni di Kabupaten Kediri, khususnya seni jaranan. "Bupati Mas Dhito mendukung penuh acara ini dan memberikan hadiah pembinaan berupa uang tunai sebesar Rp 2 juta untuk juara 1 hingga 5," jelasnya.

Ita Widyaningsih, Pembina Karang Taruna Kecamatan Kepung, menyampaikan bahwa festival ini menjadi yang pertama kalinya diadakan di Kecamatan Kepung dan berharap dapat menjadi acara tahunan. "Kami berharap dengan adanya festival ini, seni jaranan di Kecamatan Kepung semakin berkembang, dan dukungan dari pemerintah daerah serta partisipasi masyarakat setempat dapat terus berlanjut," ungkap Ita.

Jaranan 3

Acara ini berakhir dengan penentuan lima pemenang utama, serta penghargaan khusus untuk penampilan terbaik dalam kategori pengendang, pembarong, dan pemecut terbaik. Berikut adalah daftar pemenang Festival Jaranan Jawa Kreasi 2024 Kecamatan Kepung:

  • Juara 1: Prapen Kencono Damarwulan

  • Juara 2: Putro Turonggo Mudo Kebonrejo

  • Juara 3: Pantari Original Keling

  • Juara 4: Putro Ronowijoyo Keling

  • Juara 5: Putro Agung Wijoyo Besowo

  • Pengendang Terbaik: Prapen Kencono Damarwulan

  • Pembarong Terbaik: Putro Turonggo Mudo Kebonrejo

  • Pemecut Terbaik: Wiro Sableng Damarwulan

Festival ini tidak hanya meriahkan perayaan HUT Kemerdekaan RI, tetapi juga memperkenalkan seni dan budaya khas Kediri, sekaligus mengangkat potensi ekonomi kreatif di tingkat desa. Semoga kedepannya, Festival Jaranan Jawa Kreasi di Kecamatan Kepung dapat terus menjadi tradisi yang mendunia!